Review Sepeda Polygon Xtrada 5

               Whats'up Gowesser,Kali ini Zieral akan Review Sepeda Polygon Xtrada 5 yang baru-baru ini muncul dan menjadi racun bagi gowesser yang ingin Up'Grade sepedanya yang sudah jadul maupun gowesser yang hanya ingin merasakan Sensai Mengendarai Sepeda Polygon Xtrada 5,Yuk langsung aja kita ulas bersama....



               Baru-Baru ini perusahaan Sepeda Polygon mengeluarkan Racun bagi gowesser yaitu Sepeda Polygon Xtrada 5 Tahun 2016 Sepeda ini di perbarui oleh polygon agar Sepeda rancangan Miliknya Selalu terjaga Mutu dan Kualitasnya didunia sepeda.Sepeda ini Sangat cukup untuk offroad Ringan maupun Berat karena iya sudah dibekali dengan fork SR Suntour XCM-HLO 120 mm yang siap untuk disiksa membuat donat dari tanah wkwkwk.Sepeda ini juga sudah dibekali dengan Groupset Full alivio yang membuat performanya lebih bagus dibandingkan Versi sebelumnya.Polygon Xtrada 5 ini juga Sudah memakai Ban Schwalbe Smart Sam 27,5 x 2,25 dan sudah pas untuk dibawa offroad.ada satu lagi komponen unggulannya yaitu ia sudah memakai Brake Shimano BRM315KIT yang pasti sudah hidrolik Yuk langsung aja kita ke Spesifikasinya....


                  SPESIFIKASI POLYGON NEW XTRADA 5 :

FRAME
frame polygon ini menggunakan  Frame Alloy ALUTECH yang kaku Serta ringan yang mampu membuat performa sepeda ini terus bertambah.
FRONT FORK
Sepeda ini menggunakan SR Suntour XCM-HLO 120mm Travel Fork Yang sudah Bisa DiLock (Dikunci) dan Fork ini juga sudah siap melibas Medan offroad.
STEAM
Menggunakan Entitiy Sport yang cukup kokoh dimedan offroad. 

HANDLEBAR
Ia memakai Entitiy Sport 720mm/72CM yang nyaman digunakan karena panjang handlebarnya sudah cukup.
SEATPOST
Sedangkan seatpostnya sepeda ini menggunakan Entitiy Sport 30,9X350mm yang terbuat dari bahan full alloy.
SADDLE
untuk saddle sepeda ini Menggunakan Merk Entity yang masih dibilang bagus,agar pantat tidak ingin terasa sakit maka masih di perlukan Padding agar mengurangi rasa sakit akibat getaran.
DERAILLEUR FRONT & DERAILLEUR REAR
Untuk pemindah gigi depan menggunakan  Shimano FD-M4000 Alivio yang sudah cukup bagus pemindah giginya.
SHIFT LEVER
Untuk tuas penggeser sepeda ini menggunakan shimano Shimano SL-M4000 Alivio 27Speed yang akan merasa lebih ringan saat menarik shift lever
REM DEPAN & REM BELAKANG
Untuk rem polygon Xtarada 5 ini menggunakan Shimano BRM315KIT yang tidak usah diragukan lagi dalam pengereman di medan offroadnya.
CRANKSET
Crankset sepeda ini menggunakan shimano Prowheel Suolo-901 Hollow 40/30/22T, serta terbuat dari alluminium yang sangat kuat dan ringan serta didukung merk shimano yang sudah terkenal dan tak diragukan lagi kualitasnya. jadi untuk crankset sudah sangat mumpuni dan layak untuk diapakai dimedan offroad sekaligus.
WHELLSET
Untuk urusan kaki kaki sepeda Polygon Xtrada 5 ini menggunakan velg Araya DM-650, Double Wall dengan bahan aluminium, dan untuk spoke berbahan stenliss sedangkan hub menggunakan bahan full alloy Dan menggunakan Tire Schwalbe Smart Sam 27,5 x 2,25 yang sangat cocok digunakan di medan Offroad
Perbedaan Sepeda Xtrada 5 Yang Baru Dengana Yang Lama :
Perbedaannya hanyalah di fork SR Suntour XCM-HLO 120 mm Dan Tire Schwalbe Smart Sam.Jadi jika ada yang menanyakan Perbedaannya apasih dengan yang lama ? ya perbedaanya hanya di Fork,tire dan Bentuk frame maupun Desain nya yang mejadi racun untuk gowesser
Kekurangan Polygon Xtrada 5 :
#Menurut saya cukup dengan harga dan barang yang diterima...
Kelebihan Polygon Xtrada 5 : 
#Framenya sangat menjadi racun untuk menarik banyak pembeli
#Crankset sangat memenuhi Dimedan Offroad


Sepeda polygon Xtrada ini Dibandroll dengan harga 5.350.000 yang bisa didapatkan di Rodalink maupun toko sepeda lainnya ....
Kesimpulan:
Jadi sepeda Polygon Xtrada 5 ini sangat sanggup diajak di medan offroad,Harganya pun Ekonomis jadi setara lah apa yang kita dapatkan.Sesuai dengan Pribahasa Ada Harga Ada Rupa jadi Sepeda ini saya Recomended kan Kepada Gowesser yang sedang mencari sepeda siap libas offroad.

Terimakasih jika ada salah kata tolong di maafkan.Sampai ketemu lagi Dipost Berikutnya....





Related Posts

Review Sepeda Polygon Xtrada 5
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.